Apakah Anda memiliki usaha apotek? Hal penting yang perlu Anda siapkan untuk menjamin usaha apotek Anda. Pastikan Anda segera mengurus dokumen SPPL apotek supaya bisa menjalankan usaha dengan baik.

Mengenal Dokumen SPPL Apotek

Jika Anda memiliki usaha di bidang kesehatan, maka Anda tidak hanya perlu mengurus Surat Izin Usaha saja. Hal penting yang perlu Anda perhatikan adalah SPPL untuk menjamin bahwa Anda siap bertanggung jawab atas dampak yang diberikan kepada lingkungan.

SPPL adalah Surat Pernyataan Kesanggupan Pengelolaan yang harus dimiliki oleh pengusaha. Hal ini penting untuk menjamin bahwa usaha Anda tidak merugikan lingkungan. Anda bisa mengurus surat ini dengan mudah melalui Kepala Lingkungan.

Fungsi surat SPPL mengacu pada kesiapan pengusaha untuk bertanggung jawab dan mengelola lingkungan. Dalam artian, Anda rutin melakukan pemantauan atas dampak yang mungkin terjadi karena usaha Anda.

Dalam dunia farmasi, maka Anda tidak boleh membuang limbah obat sembarangan. Hal ini bisa memberikan dampak yang tidak baik bagi lingkungan sekitar. Anda perlu memiliki SPPL untuk menjamin bahwa usaha Anda tidak melakukan pencemaran lingkungan.

Syarat Pembuatan SPPL

Apa saja syarat yang diperlukan untuk mengurus SPPL? Pastikan Anda melengkapi persyaratan yang diperlukan supaya bisa mengurusnya dengan mudah. Beberapa syarat dokumen surat pernyataan pengelolaan lingkungan yang perlu disiapkan, sebagai berikut:

1. Surat Permohonan

Hal pertama yang perlu disiapkan untuk membuat SPPL adalah surat permohonan. Anda perlu membuat surat permohonan yang memuat tentang usaha Anda. Silakan untuk membuat surat permohonan untuk pengajuannya ke Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup (BPLH).

2. Identitas Pemohon

Jangan lupa untuk melengkapi dokumen identitas pemohon yang lengkap. Anda perlu menyiapkan KTP dan kartu identitas penting lainnya. Pastikan bahwa kartu identitas yang tercantum sudah benar dan asli milik pemohon.

3. Bukti Persetujuan Warga Sekitar

Jika ingin mengurus SPPL, maka Anda perlu memberikan bukti persetujuan dari warga sekitar. Maka, Anda perlu mengumpulkan beberapa KTP warga yang menyetujui usaha Anda. Hal ini akan memudahkan Dinas Lingkungan Hidup untuk melakukan evaluasi.

4. Dokumen IMB

Dokumen lain yang perlu disiapkan adalah IMB yaitu Izin Membuat Bangunan. Anda bisa mengurus surat ini di Kepala Daerah tempat Anda menjalankan usaha. Hal ini menjamin bahwa usaha Anda telah memiliki izin dari warga sekitar.

5. Sertifikat Tanah

Syarat dokumen SPPL apotek yang perlu disiapkan adalah sertifikat tanah. Anda bisa melengkapi data ini dengan menggunakan fotocopy sertifikat tanah yang resmi. Pastikan Anda memiliki sertifikat tanah yang resmi dan tanah tersebut sah milik Anda.

6. Sket Lokasi

Jangan lupa untuk melengkapi dokumen dengan sketsa wilayah usaha Anda. Buatlah sketsa yang menggambarkan posisi usaha Anda dengan jelas. Sehingga Anda bisa memberikan gambaran jelas mengenai letak usaha dan lingkungan yang terdampak.

7. Bukti PBB

Anda perlu menyiapkan dokumen Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) yang sedang berjalan. Pastikan Anda melakukan pembayaran pajak dengan rutin dan tepat waktu. Hal ini akan memberikan kemudahan Anda untuk melengkapi syarat pembuatan SPPL.

Cara Membuat SPPL Apotek

Sekarang kita akan membahas mengenai cara mengurus dokumen SPPL apotek. Anda bisa memilih cara yang mudah untuk dilakukan sehingga usaha apotek Anda segera memiliki SPPL. Beberapa cara yang bisa perlu untuk membuat SPPL, sebagai berikut:

1. Cara Offline

Anda bisa mengurus izin dokumen SPPL langsung ke BLH dengan membawa persyaratan dokumen. Anda juga bisa meminta bantuan Kepala Lingkungan untuk mendapatkan SPPL dengan mudah. Namun, cara ini tentu memerlukan kesabaran untuk melakukan prosesnya.

2. Cara Online

Cara lain yang bisa Anda lakukan adalah memanfaatkan teknologi yang ada. Anda bisa mendaftar secara online di website resmi DLH. Lebih mudah lagi jika Anda menggunakan jasa legalitas resmi yang bisa membantu mengurus proses pembuatan SPPL.

Silakan pilih cara yang paling mudah untuk membuat dokumen SPPL apotek. Jika perlu bantuan jasa terbaik, jangan lupa kunjungi Legalist. Legalis menjadi pilihan terbaik untuk mengurus izin legalitas yang resmi.ย