Bagi badan usaha yang bergerak di bidang jasa konstruksi, ada beberapa dokumen tambahan yang harus Anda persiapkan, termasuk Sertifikat Badan Usaha Jasa Konstruksi (SBUJK). Hanya saja, masih banyak yang belum tahu SBUJK berlaku berapa lama.Β
Pertanyaan soal SBUJK berlaku berapa lama ini seringkali ditanyakan oleh para pelaku usaha. Tujuannya agar mereka tahu kapan harus memperbarui SBUJK. Karena itu, berikut adalah penjelasan tentang masa berlaku SBUJK dan mengapa dokumen ini penting.
Memahami Pentingnya Sertifikat Badan Usaha Jasa Konstruksi
Sebelum mempelajari informasi tentang SBUJK berlaku berapa lama, Anda wajib paham pentingnya kehadiran sertifikat yang satu ini. Pasalnya, jika Anda ingin tahu apakah SBUJK wajib, dokumen ini hukumnya wajib bagi semua jenis usaha di bidang konstruksi.
Ada beberapa alasan mengapa Anda harus memiliki dokumen ini, yaitu:
1. Membuktikan Badan Usaha Konstruksi Kompeten di Bidangnya
Apabila Anda belum tahu apa itu SBUJK, dokumen ini berbentuk sertifikat yang menjadi penanda bahwa suatu badan usaha konstruksi kompeten di bidangnya. Jadi, SBUJK adalah hal yang vital bagi semua perusahaan konstruksi karena berkaitan dengan integritas.
Semua badan usaha di bidang konstruksi wajib memiliki dokumen ini, termasuk perusahaan yang merencanakan konstruksi, melaksanakan konstruksi, dan mengawasi konstruksi. Hal ini untuk menghindari kesalahan yang membahayakan pekerja dan masyarakat.
Selain SBUJK, Anda juga akan mengenal Sertifikat Badan Usaha (SBU). Namun, ada perbedaan SBU dan SBUJK yang tidak bisa Anda abaikan. Namun, keduanya sama-sama penting bagi semua jenis badan usaha yang bergerak di bidang jasa konstruksi.Β
Singkatnya, Sertifikat Badan Usaha adalah sertifikat yang berkaitan dengan hukum atau legalitas. Sedangkan Sertifikat Badan Usaha Jasa Konstruksi merupakan tanda kompetensi badan usaha berdasarkan teknisnya. Anda harus punya kedua dokumennya.Β
2. Syarat Daftar Menjadi Vendor dan Ikut Tender
Alasan lain mengapa Anda harus tahu SBUJK berlaku berapa lama dan mengapa harus rutin memperbaruinya adalah karena perannya yang vital dalam bisnis. Pasalnya hanya badan usaha yang sudah punya SBUJK yang bisa daftar menjadi vendor di sebuah proyek.
Tanpa SBUJK, Anda bahkan tidak bisa mengikuti tender di manapun, baik itu di proyek milik pemerintah maupun di proyek milik swasta. Padahal kegiatan bisnis badan usaha konstruksi tidak mungkin bisa berjalan tanpa proyek pembangunan atau proyek lainnya.
Karena itu, bagi Anda yang masih ragu apakah SBUJK harus diperpanjang, maka jawabannya adalah iya. Tanpa sertifikat yang satu ini, Anda tidak bisa membuktikan bahwa perusahaan Anda layak dan mampu untuk melaksanakan proyek konstruksi.Β
SBUJK Berlaku Berapa Lama?
Setelah memahami pentingnya sertifikat ini, Anda pun perlu tahu SBUJK berlaku berapa lama. Ternyata, berdasarkan pada peraturan SBUJK terbaru, masa berlaku sertifikat ini adalah 3 tahun. Karena itu, jangan lupa untuk selalu memperbarui sertifikatnya.
Jadi, bagi Anda yang belum tahu apakah SBUJK punya masa berlaku, jawabannya adalah iya. Mengingat SBUJK berlaku berapa lama, yaitu 3 tahun, pastikan Anda selalu tahu bagaimana cara membuat dan cara memperbarui sertifikat ini seperti pada penjelasan berikut!Β
Cara Membuat dan Memperbarui Sertifikat Badan Usaha Jasa Konstruksi
Setelah tahu SBUJK berlaku berapa lama, kini saatnya Anda mempelajari tentang bagaimana cara membuat SBUJK sekaligus cara memperbaruinya. Penting untuk Anda catat bahwa proses persiapan dan pengurusan dokumennya perlu waktu yang panjang.Β
Bagi Anda yang belum tahu berapa lama mengurus SBUJK, biasanya Anda perlu waktu paling cepat satu bulan. Prosesnya bahkan bisa lebih lama dari itu karena Anda perlu mengurus pembuatan beberapa dokumen persyaratan SBUJK, misalnya seperti:
- Dokumen yang berkaitan dengan legalitas perusahan, seperti akta pendirian, SK Kemenkumham, Nomor Induk Berusaha atau Tanda Daftar Perusahaan, dan lain-lain.Β
- Perizinan yang relevan, seperti Surat Izin Usaha Perdagangan di bidang konstruksi, KBLI, dan seterusnya.Β
- Catatan keuangan perusahaan dan struktur perusahaan.Β
- Sertifikat keahlian dan bukti kepemilikan alat-alat konstruksi.Β
Mengingat SBUJK berlaku berapa lama, pastikan Anda memperbaruinya sebelum masa berlakunya habis. Supaya proses perpanjangan SBUJK lebih mudah, Anda bisa menggunakan jasa Legalist.id dengan cara menghubungi kami melalui WhatsApp atau Instagram!Β