Sebelum memutuskan untuk membuat Sertifikat Badan Usaha (SBU), Anda harus tahu sub bidangnya terlebih dahulu. Hal ini sangat krusial, mengingat sub bidang SBU bisa punya pengaruh besar pada optimasi dan produktivitas kerja, mitigasi risiko, dan lain sebagainya.
Singkatnya, sub bidang adalah klasifikasi yang lebih mendetail tentang spesialisasi usaha konstruksi perusahaan Anda. Tidak bisa dipungkiri jika beberapa sub bidang yang lebih populer dan lebih diminati daripada sub bidang lainnya, seperti pada daftar di bawah!
Sub Bidang SBU yang Paling Diminati di Indonesia
Jika Anda bertanya-tanya SBU bergerak di bidang apa saja, maka jawabannya ada banyak dan sangat bervariasi. Ada yang bergerak di bidang konstruksi gedung hunian, gedung perkantoran, manajemen konstruksi, pekerjaan elektrikal, dan lain sebagainya.ย
Namun, sub bidang SBU yang paling diminati di Indonesia adalah sebagai berikut!ย
1. Jasa Pelaksanaan Pekerjaan Sipil Bangunan Gedung Hunian (SBU BG001)ย
Sub bidang pertama yang masih menjadi sub bidang paling populer di Indonesia adalah Jasa Pelaksanaan Pekerjaan Sipil Bangunan Gedung. Kode SBU untuk sub bidang yang satu ini adalah SBU BG001. Spesialisasinya adalah untuk membangun gedung hunian.ย
Jika perusahaan konstruksi Anda ingin membangun, membongkar, memelihara, atau merenovasi gedung hunian, maka Anda akan memerlukan sub bidang SBU konstruksi satu ini. Contoh gedung yang termasuk ke dalam hunian adalah rumah dan apartemen.
2. Jasa Konstruksi Bangunan Sipil Jalan (SBU BS001)ย
Selain Jasa Pelaksanaan Pekerjaan Sipil Bangunan Gedung, sub bidang lain yang tidak kalah diminati oleh orang Indonesia adalah Konstruksi Bangunan Sipil Jalan. Berdasarkan sub bidang SBU terbaru di tahun 2025, kode untuk jasa ini adalah SBU BS001.ย
Anda wajib memiliki SBU di sub bidang ini jika ingin mengikuti tender proyek pembangunan jalan. Hal ini berlaku untuk tender proyek milik negara maupun tender proyek milik swasta. Pembangunan jalan meliputi jalan raya, jalan tol, dan jalan lainnya.ย
3. Jasa Konstruksi Gedung Perkantoran (SBU BG002)ย
Kemudian, penyedia Jasa Konstruksi Gedung Perkantoran juga tidak kalah populer dan sering dicari dalam tender proyek milik negara dan swasta. Kode yang digunakan dalam sub bidang ini adalah SBU BG002, berbeda dengan gedung hunian.ย
Jadi, meskipun sama-sama bergerak di bidang konstruksi gedung, namun gedung hunian dan gedung perkantoran masuk ke dalam kategori sub bidang yang berbeda. Gedung yang termasuk ke dalam gedung perkantoran adalah kantor, ruko, dan lain sebagainya.ย
4. Jasa Konstruksi Bangunan Sipil Jembatan, Jalan Layang, Flyover dan Underpass (SBU BS002)ย
Penting untuk Anda catat bahwa sub bidang yang dibutuhkan untuk membangun jalan akan berbeda dengan pembangunan jembatan, jalan layang, flyover, dan underpass. Jika Anda ingin mengikuti tender proyeknya, maka Anda akan perlu SBU BS002.
Pasalnya, sub bidang ini punya spesialisasi yang lebih rumit dan kompleks dari konstruksi jalan biasa. Karena itu, keduanya ada di sub bidang yang berbeda. Pastikan Anda memilih dengan hati-hati dan jangan sampai salah antara BS001 dan BS002.
5. Jasa Pelaksana Untuk Konstruksi Bangunan Gudang dan Industri (SBU BG003)ย
Tidak dipungkiri jika sektor gudang dan industri masih menguasai pasar di Indonesia. Karena itu, tidak heran jika Jasa Pelaksana Untuk Konstruksi Bangunan Gudang dan Industri masih banyak diminati oleh orang-orang dan jadi sub bidang terpopuler.ย
Penting untuk catat bahwa penyedia jasa di bidang Jasa Pelaksana Untuk Konstruksi Bangunan Gudang dan Industri memiliki kode SBU BG003. Anda akan memerlukan SBU dengan kode tersebut jika ingin mendirikan gudang, pabrik, dan gedung industri lain.ย
6. Jasa Pelaksana Konstruksi Bangunan Gedung Lainnya (SBU BG009)ย
Terakhir ada SBU BG009, yang merupakan kode untuk Jasa Pelaksana Konstruksi Bangunan Gedung Lainnya. Jika proyek melibatkan gedung yang tidak termasuk gedung hunian, perkantoran, industri, dan lain-lain, maka digunakan sub bidang ini.
Jasa Pengurusan SBU Terbaik dan Terpercaya
Setelah tahu sub bidang SBU apa saja yang paling populer dan diminati di Indonesia, kini saatnya untuk mengurus proses pembuatannya. Anda bisa membuat SBU dengan cepat dan mudah di Legalist.id, jadi ayo hubungi kami langsung atau via Instagram!ย





